Selasa, 04 Desember 2018

Kampus Putihku




Tak pernah terbayangkan olehku, bahwa aku akan masuk UMM. UMM kepanjangan dari Universitas Muhammadiyah Malang yang terletak di Kota Malang, Jawa Timur. Sebuah kota dimana aku menghabiskan masa kecilku dulu. Tak pernah terbayangkan olehku bahwa aku memang harus kembali.
Semuanya bermula dari  mimpi dan cita-citaku yang ingin sekali menjadi seorang dokter. Pada saat sma kelas 12 ketika ditanya, ingin masuk mana, maka aku akan menjawab kedokteran, tetapi ketika ditanya mau kedokteran dimana, aku hanya terdiam, karena sesungguhnya juga aku bingung, yang kuinginkan hanyalah kedokteran. Dimana saja aku tak masalah tapi asalkan masih PTN, karena negeri biayanya masih sangat murah.
Tetapi takdir berkata lain, Allah memasukkan saya ke kampus ini. Kampus putih Universitas Muhammadiyah Malang. Pada awalnya saya sedih, karena biaya sekolah kedokteran swasta pastilah sangat mahal, tetapi kata orang tua saya ini adalah peluang saya untuk dapat bersekolah di sekolah kedokteran, dan saya tidak boleh menyia-nyiakan kesempatan itu. Maka akhirnya dengan izin Allah, saya akhirnya menjadi mahasiswi fakultas kedokteran UMM.
Pada awalnya saya biasa saja, tetapi di kampus ini ternyata banyak sekali orang-orang hebat yang membuat saya kagum. Dari kakak tingkat yang mempunyai segudang prestasi hingga dokter-dokter yang juga tak kalah prestasinya. Semuanya membuat saya berpikir, mungkin Allah memasukkan saya kesini dengan suatu alasan. Apapun alasan itu, pasti Allah tau yang terbaik untuk hambanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar