Selasa, 04 Desember 2018

About Jakarta


Jakarta. Pasti kalian sudah tidak asing lagi kan dengan kota yang satu ini. Kota megapolitan yang merupakan Ibukota Negara Indonesia. Kota yang berjuluk DKI Jakarta ini adalah salah satu kota terbesar di Indonesia. Kota ini salah satu kota yang seringkat dengan provinsi. Terletak di pesisir bagian barat laut Pulau Jawa, Jakarta memiliki penduduk sekitar 10 juta jiwa (2017) dan merupakan salah satu daerah terpadat di Pulau Jawa.


sumber : klik 
Nama kota sebelum menjadi Jakarta, terdapat beberapa nama sebelumnya, seperti Sunda Kelapa kemudian berganti nama dengan Jayakarta saat oleh Fatahillah. Kemudian berganti nama lagi menjadi Batavia saat penjajahan oleh Belanda. Dan kemudian pada akhir penjajahan yaitu pada masa periode Jepang, menjadi Djakarta yang akhirnya menjadi Jakarta. Kota Jakarta merupakan saksi bisu dari banyak sekali peristiwa-peristiwa yang terjadi di masa penjajahan. DKI Jakarta sebagai provinsi memiliki 5 Kota adminitratif dan 1 kabupaten adminitratif, yaitu Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, dan Kepulauan Seribu.
Sebagai ibukota, Jakarta memiliki tingkat pertumbuhan ekonomi yang sangat pesat. Perekonomian dia mota Jakarta berasal dari banyak sekali sector, diantaranya adalah perdagangan, bisnis, jasa, property, industry kreatif, dan keuangan. Salah satu yang khas dari kota Jakarta adalah pusat perbelanjaan yang dinominasi kan sebagai pusat perbelanjaan terbesar se-Asia tenggara, yaitu Tanah Abang. Saking terkenalnya, terkadang orang jauh-jauh datang ke Jakarta hanya ingin emerasakan berbelanja di pusat perbelanjaan tersebut. Di Jakarta juga dikenal dipenuhi dnegan gedung-gedung pencakar langit yang tinggi dan mewah.
Selain dikenal dengan pesatnya perkembangan di Jakarta, Jakarta juga kaya akan kebudayaan yang ada. Sebut saja yang paling terkenal ondel-ondel. Dimana 2 boneka besar yang bernama ondel-ondel akan dibawa berkeliling sambil menari dengan music khas Jakarta seperti keroncong kemayoran. Biasanya ondel-ondel diadakan saat ada perayaan-perayaan seperti pernikahannya suku Jakarta yaitu suku Betawi.
sumber : klik

Makanan khas Jakarta salah satunya adalah Roti Buaya, yang biasanya merupakan seserahan yang harus diberikan  pada pernikahan suku Betawi. Selain tu ada juga kerak telor yang legendaris. Dan ada es selendang mayang yang tentunya sangat menggoda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar